DIJUAL TANAH DI GANG SETIA PLAJU PALEMBANG

Friday, December 31, 2021

HARI INI AKU BICARA TENTANG MIMPI

 Sedih memang itu yang bisa kuungkapkan setelah selama 1 tahun tidak bekerja sebagai seorang piping design engineer . Beberapa dicoba dilamar dan akhirnya gagal juga..

Awal Januari 2021 sebenarnya sudah ada peluang kerja di salah satu perusahaan di Dumai dan sayang belum bisa dikatakan lulus atau gagal karena peluang tersebut saya tolak karena saya punya rencana ikutan program asessor di Yogyakarta waktu itu dan akhirnya sudah mendekati harinya di januari kala itu akhirnya di undur ke Bulan Maret. Ikutan asessor itu setidak tidaknya memerlukan waktu 1 minggu untuk persiapan dan test dari Master Assessor . Tapi yach akhirnya mundur lagi ke Bulan april 2021 dan akhirnya saya mundur karena keuangan saya jebol juga menunggu tanpa kerja. Waktu itu sudah buka usaha minuman kekinian dan seduh di beberapa mall di Pekanbaru dan akhirnya dua tutup karena selalu merugi 

Akhirnya masuk bulan puasa ramadhan dan habis lebaran rencana mau kerja lagi karena dak mungkin dikasih cuti apabila lebaran mau ikutan liburan. Tapi apa rasanya lebaran dan bulan puasa di dalam suasana pandemi covid yang melanda dunia. Dan tentunya berimbas ke diri gue dalam mencari pekerjaan baru di luar Riau. Dan sulitnya mencari pekerjaan dan juga usaha membuat aku mulai bingung cara mendapatkan uang untuk bisa menjaga usaha agar tetap survive dan berjalan dengan baik Dan untung lah banyak punya kawan yang baik hati sehingga sementara aman dalam berusaha ditengah pandemi

Setelah pandemi mereka, saya berencana cari kerja lagi tapi anak saya di bulan Agustus kena kecelakaan yaitu dimana lututnya geser dan saya mau tak mau harus menemani anak saya untuk terapi ke rumah sakit jadi sejak agustus sampai oktober 2021 saya menemani anak saya terapi lututnya yang geser dan habis operasi. Karena istri saya kerja jadi tidak ada yang menemani anak saya untuk berobat/kontrak karena anak saya harus di dorong. jadi yach belum melamar melamar kerja lagi. 

Dan di bulan november, saya mau menermani istri saya untuk dilantik di Unri dan saya harus menemani istri saya karena apabila tidak tentunya akan gimana gitu. Karena pernah waktu itu ketika istri saya dilantik , saya tidak bisa menemaninya karena dalam posisi kerja. Jadi segan sama bos untuk izin ikut pelantikan . Jadi yach november ini saya urungkan niat saya untuk cari kerja lagi walau ada juga yang menawarkan kerja tapi posisi jauh dari keluarga.

Akhirnya di bulan december , ada teman ajak buat perusahaan dan saya setuju tapi setelah akta notaris ternyata masih harus menunggu dan masih dalam posisi tidak digaji karena belum ada project dan uang belum bisa dicairkan. Jadi lengkap sudah december ini pun belum kerja secara utuh.

Jadi selama januari sampai december 2021 posisi nganggur, walaupun ada usaha yang dikerjakan yaitu berjualan kopi kekinian dan classisc di dua mall areal Pekanbaru. Tapi usahanya masih rintisan.Tapi lumayan untuk bayar gaji karyawan dan bertahan untuk hidup. Dan harus pandai pandai bicara tentang mimpi apakah itu yang diharapkan atau tidak sesuai dengan harapan. 

Tapi itulah saya coba buat resolusi tahun 2022 adalah ingin mendapatkan kerja kembali, usaha lajukela coffee tetap berjalan dan berhasil baik serta diberikan kesehatan dan kekuatan dalam menghadapi cobaab ini. 

Friday, December 17, 2021

Saturday, December 4, 2021

BELAJAR BUAT IKLAN KOPI - JUALAN ALA LAJUKELA COFFEE - MALL SKA LANTAI 2

Ini adalah sebuah seduhan kopi arabika dari Lombok, Tepatnya kopi Arabika Sajang. Diseduh dengan menggunakan metode Manual Brew. Dengan alat namanya V60 dengan filter di atasnya dan lalu letakkan kopi sesuai yang diinginkan.

Bagi gue , kopi itu adalah selera masing masing tapi kalau menurut aturan, maaf kalau salah, seduh kopi itu mengikuti aturan yang diterapkan dari pekat ke cair. 

1. Pertama ikuti aturan perbandingan antara air dan bubuk kopi dimana biasanya perbandingannya adalah 1 : 10, 1: 12, 1:15 atau 1 : 15 , dimana nyamannya anda dalam menyeduh kopi

2. Biji kopi digiling dengan standar medium atau course, saya lebih suka medium aja saat giling tapi yach lagi lagi terserah nyamannya anda toh anda sendiri yang menikmatinya

3. Suhu atau temperature itu kalau bisa antara 90 C sampai 95 C malah ada yang bilang 85 C sampai 95 C bilamana ingin menyeduh kopi Arabika dan aturan untuk Robusta dan Liberika Beda lagi

4. Sebelum kita meletakkan kopi bubuk ke atas kertas seduh , ada baiknya dibasahi dulu untuk menghilangkan rasa bau kertas dalam seruput kopi yang diseduh.

5. Saat seduh sudah tiba maka tuanglah air panas secara perlahan lahan dan dengan memakai waktu jedah 60 detik agar kopi dan air bisa menyatu dan air bisa meresap di kopi setelah itu pouring airnya lagi.


Ya cara-cara tersebut banyak di youtube lho ketik aja lajukela coffee corner disana adalah youtube kami dan mungkin disana bisa sharing sharing mengenai kopi. Tapi lagi lagi terserah anda bagaimana mau seduh kopi yang enak menurut anda. 

Kalau saya pribadi terserah seduhannya bagaimana asalkan minum kopi itu menyehatkan dan tanpa gula. Dan minum kopi Arabika bisa mengurangi penyakit asam urat saya. Menetralkan Asam Urat..Tapi lagi lagi itu keputusan anda dalam menilai apakah kopi itu enak atau tidak. Bagi saya minum kopi itu enak asal kopi arabika. Karena kalau Robusta kadang suka masalah di perut saya. Intinya kalau minum kopi diusakan sarapan dulu alias makan dulu.

Kalau anda cari kopi singe origin bisa kunjungi Lapak Lajukela Coffee yang berada di Gerai UMKM Lantai 2 Mall SKA Pekanbaru




KUE SAGU KOPI LIBERIKA RIAU - OLEH-OLEH KHAS RIAU - 08117603471

Sekedar Mau share Kue Kering versi Lajukela Coffee yang berkolaborasi dengan Yobo tempat buat kue sagu di Pekanbaru. Iseng-iseng ingin menambah khasanah mengenai kopi Riau yaitu Kopi Liberika Asal Meranti Riau. 


Bertemu dengan Pemilik Yobo dan hobby buat kue , saya utarakan maksud saya untuk membuat kreatifan untuk bagaimana kopi Liberika Riau ini mempunyai turunan agar bisa dikenal dengan indah di Indonesia selain Kopi. Pertama ingin membuat kerupuk atau keripik kopi. Tapi berhubung beda jurusan maka di sarankan Bu Yobo, bagaimana bilamana untuk membuat Kue Sagu Kopi Liberika Riau saja dan semua sepakat dan diadakan trial dimana Yobo Supply Sagu dan Lajukela Coffee supply Kopi Liberika Riau. Dan membuatnya adalah Ibu Yobo. Saya hanya mencicipinya untuk trial nya 

Alhamdulilah banyak teman teman menyukainya dan diadakan trial dengan berbasis persentase kopi yang di campur dengan adonan kue dari 10 % , 15 % sampai 20 %. Dan kebanyakan para tester menyatakan lebih enak di 10 %, dimana rasa kopinya tidak terlalu keras dan dikhawatirkan hanya beberapa orang saja yang menyukai kue kopi Sagu Liberika Meranti ini.

Akhirnya di putuskan bersama bahwa kue kopi ini menggunakan campuran hanya 10 % saja dan dibuat dengan kemasan sederhana dan dijual dengan harga 40 ribu /toples.

Untuk awalnya Kopi ini di jual di Bazar Lions Club yang diadkaan di Mall Ciputra Pekanbaru november 2021 lalu dan pertama kali di beli oleh Perwakilan dari RS Prima Pekanbaru yang ikut hadir memeriahkan acara Bazar tersebut sebagai peserta bazar dan memberikan cek gula darah secara gratis selama bazar berlangsung. 

Setelah itu saya menjualya di Kios Lajukela Coffee yang berada di Gerai Puan Aspekraf Lantai 2 Mall SKA Pekanbaru Dan belum ada yang laku karena baru dua minggu kue kopi ini . Jadi masih dalam tahap promosi

Setelah itu kebetulan jumat lalu lewat PPJI Riau , saya diundang juga untuk hadir di sana sebagai anggota PPJI Riau dimana Pak Erick Tohir tengah berkunjung ke Pekanbaru. Alhamdulillah sempat ngobrol dikit dengan Beliau mengenai Kopi Liberika Meranti Rian dan juga Kue Sagu Kopi Liberika Riau.. 


Bilamana anda berminat untuk membeli Kue Sagu Kopi Liberika Meranti Riau ini, teman-teman bisa datang langsung ke Lantai 2 Mall SKA Pekanbaru di Lapak Lajukela Kopi Areal Gerai UMKM Puan Aspekraf atau bisa Wa ke 08117603471

Kue nya enak dan banyak menyukainya. Sensari Baru untuk Kue Sagu Kopi Riau


#lajukelacoffee #saguriau #kopiriau #umkmriau #mallska #puanaspekraf