Nama Grace Natalie sekarang sudah banyak dikenal orang apalagi setelah peristiwa penusukan kamerawan dan Satpam TVOne yang katanya dilakukan oleh fansnya Grace Natalie. Tapi Polisi masih meneliti dan membuktikan perkataan dari pelaku tersebut apakah benar seperti itu atau ada motif lain.
Kalau itu mah aku nggak bisa menjawabnya.
Saya tahunya dan ingin tahu siapa Grace Natalie semenjak peristiwa semalam saat aku baca di http://www.detik.com/ padahal aku juga sedang menonton acara TV melalui http://www.mivo.tv/ tapi karena berita di TV One masih berkisar mengenai penangkapan Ibu Nunun, jadi saya rubah channel ke TV7. karena saya lagi malas mikir yang berat-berat makanya nonton dulu OVJ biar aku bisa tertawa dan tersenyum.
Tapi aku masih sempatkan membaca www.detik.com , makanya aku tahu mengenai berita penusukan tersebut. Dan barusan aku baca di http://www.detik.com/ bahwa rupanya si penusuk ini nge-fans berat sama Grace Natalie.
Sebenarnya saya sejak tadi malam sudah mencari-cari di http://www.yahoo.com/ yang mana sebenarnya sosok dari grace natalie tersebut. Karena terus terang bagi saya berita uptude lebih penting daripada kecantikan seorang wanita saat menonton suatu acara talk show atau saat membacakan berita. Dan bagi saya kecantikan seorang wanita saat membawakan suatu berita tidak berarti bilamana berita yang dibicarakan atau talk show yang dibawakannya tidaklah bermutu. Jadi setelah mencari dan terus mencari di internet barulah aku paham siapa sebenarnya Grace Natalie tersebut.
Ternyata memang anaknya cantik tapi dia memang cantik dan memang banyak photo-photo grace natalie yang terpajang dalam Images di http://www.yahoo.com/ tapi dari sekian banyak photo grace natalie hanya ada satu yang bagiku cukup menarik untuk dilihat dan untuk menyegarkan pandangan mata. Dan hanyalah sebatas itu saja karena Grace Natalie bukanlah sosok idola buat aku. kalau idolaku yach Oki Setiani Dewi karena kalau aku melihat Oki SD, rasanya air mataku segera meleleh dan aku pun tak tahu mengapa..
Cuma aku heran saja melihat si penusuk tersebut kenapa bisa senekat itu untuk bertemu dengan grace natalie sampai nekat begitu. Semua orang yang suka akan kecantikan seorang wanita apalagi itu selebrities atau pembawa berita tentunya akan berpikir bahwa wanita cantik itu bukan untuknya. Dan tentunya kita harus bisa membedakan mana yang mungkin dan mana yang tidak mungkin saat kita mencintai seseorang.
Cinta tidaklah buta kalau memang kita bisa lebih memahami diri kita sebagai seorang pencinta. tapi bukan berarti cinta itu nggak pakai akal. Janganlah membenarkan suatu tindakan yang salah untuk sebuah cinta yang semu tapi berpikirlah untuk kebenaran sebuah cinta.
Kadang aku sering melihat orang tak mau mengenal cinta yang lain karena gara-gara orang yang dicintainya tidak mencintainya. Karena mereka sebenarnya sadar kalau mereka memiliki sebuah cinta yang tulus yang akan diberikannya untuk orang yang dicintainya tapi cinta tak berbalas. TApi mereka yang mempunyai cinta itu merasa ikhlas saat mereka tahu cinta mereka tak terbalas. Kadang aku merasa sedih melihat orang bisa seperti itu dan kadang aku merasa salah juga dengan orang-orang seperti itu kenapa tidak mencintainya juga. Tapi cinta khan tidak bisa dipaksakan.
Dengan kasus penusukan yang mengaku fans Grace Natalie, kok bisa-bisanya merugikan orang lain dan diri sendiri. Saya sangat menyesalkan peristiwa itu karena itu semua diluar dari kamus pecinta sejati. Karena kalau pecinta sejati tidak ada ajaran seperti itu. Karena dalam kamus pecinta sejati "cinta seorang fans : walau cinta tak bisa dimiliki dan dikenali, biar saja tetap bersemi walau dalam angan"
Dan kalau saya ditanya "Bilakah saya punya pacar seorang Grace Natalie ?"
Jawaban saya,"pikiran saya belum sampai ke sana." tapi kalau didesak juga.Aku hanya bisa menjawab Grace Natalie dan aku banyak sekali perbedaannya.
1. Grace Natalie (GN) orangnya cantik sedangkan aku ganteng.
2. GN seorang presenter TVone sedangkan aku seorang pujangga piping
3. GN tinggal di Jakarta sedangkan aku tinggal di Kuala Lumpur
sebenarnya masih banyak lagi perbedaan antara aku dan GN dan aku malas menguraikannya lagi karena ada satu persamaan kami yang membuat semakin tak mungkin kami jalan bareng,
Dimana persamaan kami adalah Aku sudah mempunyai keluarga dan GN pun telah memiliki suami.
Cerita ini adalah uraian kosong belaka karena sebagai ungkapan rasa kecewa terhadap seseorang fans yang "sungguh terlalu" menyukai idolanya. Seorang Idola tercipta karena banyak menyukainya atas prestasinya dan kecantikannya tapi bukan berarti seorang idola itu harus menjadi milik fans nya secara utuh. Hidup ini nggak usahlah bermimpi dan jalani hidup ini dengan realita/kenyataan yang ada. Janganlah berjalan di atas mimpi..
karena kadang mimpi itu tidaklah seindah kenyataan......
Hidup ini kita boleh memilih tapi bukan berarti boleh menuntut...
No comments:
Post a Comment